Serka Mulyadi Sampaikan Pentingnya Nilai Agama dalam Kehidupan Bersosial dan Bernegara dalam Acara PHBI di Desa Cikiray

    Serka Mulyadi Sampaikan Pentingnya Nilai Agama dalam Kehidupan Bersosial dan Bernegara dalam Acara PHBI di Desa Cikiray

    Sukabumi –  Acara Peringatan Hari Besar Islam/PHBI tahun Baru Islam dilaksanakan di Desa Cikiray Kecamatan Cikidang Kabupaten Sukabumi, dalam Acara tersebut, Babinsa Serka Mulyadi dari Koramil Cikidang menyampaikan bahwa pentingnya nilai-nilai agama dalam kehidupan bersosial dan bernegara atau kehidupan sehari-hari kita di lingkungan kita, Sabtu 13 Juli 2024.

    Menurut Serka Mulayadi, bahwa Agama itu pastinya sangat berperan penting dalam kehidupan bermasyarakat, bersosial dan berbangsa serta bernegara.

    “Nilai agama adalah undang-undang atau peraturan Tuhan untuk umat beragama yang harus dijalankan, peraturan tersebut adalah mengatur kehidupan manusia serta mengarahkannya kepada jalan-jalan kebaikan bersama, ” kata Serka Mulyadi dalam Acara PHBI di Kampung Tegalega Desa Cikiray,

    Masih kata Mulyadi kata Agama dan Beragama yang saya baca adalah satu kesatuan namun pastinya  memiliki makna yang berbeda dari kedua kata tersebut.

    “Agama adalah ajaran kebaikan sesuai hakekat kemanusiaannya itu sendiri, nah sedangakan Beragama adalah upaya kita untuk belajar menjalankan, mengamalkan, serta mengamalkan ajaran agama dalam setiap aspek kehidupan, baik sosial, masyarkat, negara, alam, Tuhan, hingga terjalin hubungan yang sangat harmonis, ” terangnya.

    Serka Mulyadi berharap, dengan adanya kegiatan PHBI ini dapat menambah Iman dan Imtaq kita kepada Allah Subhanahu wa ta’ala.

    “Semogo dengan adanya kegitan PHBI ini kita bisa meningkatkan nilai-nilai kebaikan dan iman serta ketaqwaan kita kepada Allah Subhanu wa ta’ala, Aamiin, ” harapnya.

    serka mulyadi pentingnya nilai agama kehidupan bersosial bernegara acara phbi desa cikiray sukabumi
    Aa Ruslan Sutisna

    Aa Ruslan Sutisna

    Artikel Sebelumnya

    Sertu Asep Hadiri Acara Jampang Ngabhuana...

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas Desa Pangkalan Polsek Cikidang...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Pererat Silaturahmi, Babinsa Koramil Kuala Kencana Komsos Dengan Warga Desa Binaan
    Hendri Kampai: Aliansi Antar Kementerian Ciptakan Generasi Emas yang Siap Bersaing di Tingkat Global
    Hendri Kampai: Indonesia Emas, Mimpi Indah atau Nyata? Saatnya Tiga Kementerian Mulai Kolaborasi!

    Ikuti Kami